Bupati Tabalong Sampaikan LKPJ 2023, Realisasi Pendapatan Sampai 2,4 Triliun

  • Bagikan
Bupati Tabalong Sampaikan LKPJ tahun 2023

Nusawarta.id – Tabalong. Dalam Rapat Paripuna DPRD Kabupaten Tabalong ke-3 Masa Sidang I pada hari Jumat (15/3/2024), Bupati Tabalong Dr. H. Anang Syakhfiani M.Si menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun Anggaran 2023.

Laporan tersebut menyebutkan bahwa Realisasi Pendapatan Daerah mencapai Rp 2.403.029.681.321,79 (Dua Triliun, Empat Ratus Tiga Miliar, Dua Puluh Sembilan Juta, Enam Ratus Delapan Puluh Satu Ribu, Tiga Ratus Dua Puluh Satu Rupiah, Tujuh Puluh Sembilan Sen) atau tembus 109,82 % dari target.

Untuk sektor Belanja Daerah, Bupati mengungkapkan realisasi di tahun 2023 mencapai Rp 2.296.370.148.723,00 (Dua Triliun, Dua Ratus Sembilan Puluh Enam Miliar, Tiga Ratus Tujuh Puluh Juta, Seratus Empat Puluh Delapan Ribu, Tujuh Ratus Dua Puluh Tiga Rupiah) atau sebesar 86,96% dari target awal.

Sedangkan untuk Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) per kapita atas dasar harga berlaku Kabupaten Tabalong tahun 2023 naik menjadi 117,74 juta rupiah atau meningkat 4,88 % dari tahun 2022. Jika membuat perbandingan berdasarkan USD Dollar Amerika, Bupati Tabalong menilai PDRB per kapita Tabalong termasuk dalam kategori berpendapatan menengah tinggi.

“Penggunaan APBD tahun 2023 ini kami optimalkan untuk instrument dalam rangka mendinamisasi pertumbuhan ekonomi, pengendalian inflasi, penurunan stunting, pengentasan kemiskinan ekstrim dan peningkatan pelayananan publik,” ungkap H Anang.

Baca Juga  Rekapitulasi KPU Selesai, Partai Golkar Akan Kuasai Kursi DPRD Tapin

Capaian Kinerja Pembangunan Daerah Tabalong Tahun 2023

Hasil penggunaan anggaran terlihat dari adanya peningkatan kinerja pembangunan daerah. Contohnya pencapaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Tabalong memperlihatkan pertumbuhan yang positif dari tahun ke tahun. Berdasarkan data dari BPS, pada tahun 2023 IPM Tabalong sebesar 75,43, terjadi peningkatan sebesar 2,3 poin dari tahun 2022 yang besarnya 73,13.

Selanjutnya Angka Harapan Hidup (AHH) di Kabupaten Tabalong dari tahun 2019 sampai 2023 terus mengalami peningkatan. Pada tahun 2019 hanya sebesar 70,33, pada tahun 2020 menjadi 70,44 tahun, pada tahun 2021 menjadi 70,57 tahun, pada tahun 2022 menjadi 70,84, hingga akhirnya pada tahun 2023 menjadi sebesar 74,63.

Kemudian untuk Rata-rata Lama Sekolah (RLS) di Kabupaten Tabalong juga selalu mengalami peningkatan. Pada tahun 2020 awalnya 9,10 tahun, terus naik hingga di tahun 2023 menjadi sebesar 9,14 tahun.

Setelah Bupati membacakan ringkasan LKPJ tahun 2023, Rapat Paripurna ditutup dengan penandatangan Berita Acara Paripurna oleh pihak eksekutif dengan legislatif Tabalong. (Arm/Red)

 

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *