Wali Kota Lepas Rombongan Sahur on the Road Bikers Subuhan Balikpapan Untuk Bagi Kebaikan

  • Bagikan
Walikota Lepas Bikers Subuhan Balikpapan

Nusawarta.id – Balikpapan. Pada Minggu (24/03/2024) dini hari tadi, rombongan Sahur on the road yang diadakan oleh bikers subuhan Balikpapan telah dilepas secara seremoni oleh Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud, S.E., M.M.

Adapun master point atau tempat berkumpul bikers subuhan Balikpapan saat melaksanakan agenda ini ialah di Ruko Balikpapan. Kemudian melalui rute yang telah ditentukan hingga tujuan akhirnya adalah masjid At-Taqwa Klandasan.

Selain itu rangkaian dari agenda ini pun meliputi riding dengan menggunakan motor, kemudian berlanjut dengan pembagian nasi kotak sahur bagi yang membutuhkan, sekaligus sahur bersama. Setelah itu melaksanakan solat subuh berjamaah, dan terakhir ialah penyerahan bantuan bagi korban kebakaran di Klandasan.

Walikota Balikpapan mengapresiasi kegiatan dari bikers tersebut. Baginya ini adalah bentuk kegiatan yang sangat positif bagi anak muda sekarang.

“Ini adalah salah satu kegiatan anak muda yang sangat positif, berbagi kebaikan dan sangat berdampak baik juga bagi masyarakat sekitar. Tujuan yang baik pasti akan kembali dengan baik bagi yang melakukannya,” ucap Wali Kota Balikpapan.

Tidak lupa beliau menyampaikan rasa terimakasih serta semangat bagi para anggota bikers subuhan karena ini adalah satu terobosan untuk anak muda sekalian kalau hobi, ibadah dan niat baik bisa menjadi satu dalam kesatuan.

“Terimakasih untuk seluruh anggota bikers subuhan Balikpapan yang sudah membuat terobosan baru khususnya di kalangan anak muda pecinta motor. Ini adalah bukti bahwa hobi, ibadah dan niat baik bisa menjadi satu dalam kesatuan. Tetaplah semangat untuk menebar kebaikan bagi setiap warga,” jelas Rahmad Mas’ud.

Sementara itu, perwakilan dari komunitas Bikers Subuhan Balikpapan Yasin mengucapkan rasa terimakasih kepada Wali Kota Balikpapan.

Baca Juga  Balikpapan Siap Jadi Kota Layak Anak

“Terimakasih untuk bapak walikota Balikpapan yang telah membersamai acara kami, kegiatan kami ini akan rutin dilakukan dan mengajak seluruh elemen komunitas untuk berkolaborasi dalam kebaikan di bulan suci ramadhan,” ucap Yasin. (Van/Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *