Sambut Hari Jadi Kota Balikpapan, Walikota Ajak Masyarakat Shalawatan

  • Bagikan
Kota Balikpapan Shalawatan

Nusawarta.id – Balikpapan. Kota Balikpapan bergema dengan lantunan shalawatan yang sangat indah di Balikpapan Convention Center (BSCC) Dome pada hari jumat (02/02/2024).

Acara ini mendapatkan antusiasme yang sangat tinggi. Hal ini terlihat dari ribuan pelajar, anak muda dan masyarakat dari berbagai kalangan yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Wali Kota Balikpapan, H Rahmad Mas’ud mengikuti shalawatan dalam rangka Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama (NU) ke 101, Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) ke 70, Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) ke 69 dan Hari Ulang Tahun ke 127 Kota Balikpapan.

Ia pun menyampaikan atas nama Pemerintah kota Balikpapan mengucapkan rasa terimakasih yang begitu besar kepada panitia penyelenggara. Semoga acara hari ini dapat berjalan lancar,tentunya ini adalah hasil kerja keras kita semua.

Pihaknya berterima kasih kepada masyarakat Kota Balikpapan termasuk pelajar Nahdlatul Ulama, yang telah berperan aktif dalam membangun dan memajukan Kota Balikpapan.

Walikota Balikpapan pun menyampaikan rasa terimakasih yang begitu besar kepada seluruh elemen masyarakat yang terus menerus gotong royong dalam membangun serta memajukan kota balikpapan.

Baca Juga  Gelar Safari Shubuh, Rahmad Mas'ud Ingin Balikpapan Jadi Ibukota Iman

“Seluruh elemen masyarakat ini adalah sebuah pondasi keberhasilan balikpapan sampai dengan saat ini,” terangnya.

“Kita wujudkan Balikpapan sebagai Kota Penyangga yang maju, modern, sejahtera dalam bingkai madinatul Iman,” tutupnya. (Van/Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *