Nusawarta.id – Tanah Bumbu. Selasa dini hari (06/02/2024), warga Desa Sungai Danau, Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, dikejutkan oleh terjadinya kebakaran besar yang melumat puluhan rumah warga.
Kebakaran terjadi di belakang Hotel Lestari Gang Swarga Desa Sungai Danau Kec. Satui Kab. Tanah Bumbu tepatnya di belakang pasar Sudan Raya.
Menurut salah satu warga Noor Jannah, penyebab kebakaran tersebut diduga adanya tabung gas yang meledak yang mengakibatkan jago merah (api), menghanguskan rumah-rumah warga yang berdempetan berakibat korsleting listrik yang terjadi sekitar jam 01.15 Wita.
Kebakaran tersebut menghanguskan 21 rumah dengan isi di dalamnya, serta satu korban jiwa meninggal dunia.
Salah satu yang terdampak kebakaran adalah Abd. Rahim Ketua PPK Kec. Satui, dimana sedang disibukkan pada tahapan pemilu 14 Februari 2024.
Noor Isatin, merupakan warga yang tidak jauh dari lokasi kebakaran berharap kepada masyarakat umum untuk turut mendoakan dan memberi uluran tangan bagi saudara/i yang terdampak kebakaran.
“Saya sangat sedih melihat 21 rumah rata dengan tanah, serta ada satu warga nenek yang tidak tertolong, bagaimana jika kejadian tersebut menimpa dengan kita/keluarga kita,” Ungkap Satin. (San/Red).