Nusawarta.id – Balikpapan. Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan telah siap untuk membangun Rumah Sakit di Balikpapan Barat. Proyek pembangunan ini menggunakan skema tahun tunggal dengan perkiraan waktu pengerjaan sekitar 8 bulan ke depan.
Hal ini disampaikan oleh Sekda Kota Balikpapan Muhaimin kepada awak media pada Kamis (29/2/2024).
Sementara itu, dalam konfirmasi secara terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan, dr Andi Sri Juliarty, menyebutkan bahwa pembangunan Rumah Sakit Balikpapan Barat merupakan bagian dari program pemerataan fasilitas kesehatan di tiap kecamatan.
“Rencananya Rumah Sakit Balikpapan Barat itu akan berstandar tipe C dengan kapasitas sekitar 100 lebih tempat tidur,” ujar dr. Andi.
“Pembangunan RS ini bersamaan dengan rencana pemberian Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan gratis kepada masyarakat,” tambah Kadis Kesehatan.
Wali kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh jajarannya yang telah banyak membantu dalam kinerja dan terus mengabdi kepada masyarakat.
Menyikapi pembangunan Rumah Sakit di Balikpapan barat, Walikota mengatakan hal tersebut juga merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat dengan membangun fasilitas kesehatan.
“Semua yang kami lakukan ini adalah bentuk pengabdian kami, Pemkot Balikpapan kepada masyarakat. Kami pun berterimakasih kepada masyarakat yang selalu mendukung dan mensupport kami dalam segala hal,” tutupnya. (Van/Red)